Lowongan Kerja Pelindo Daya Sejahtera Agustus 2020
Peluangterkini.com
– Informasi
peluang kerja terkini bagi anda yang saat ini belum memiliki pekerjaan atau
baru saja mengalami Pemutusan Hubungan Kerja (PHK), PT. Pelindo Daya Sejahtera
(PDS) memberikan kesempatan kepada putera-puteri terbaik bangsa untuk bergabung
dengan Pelindo3 group. Registrasi online ditutup tanggal 12 Agustus 2020
Lowongan PT. Pelindo Daya Sejahtera (PDS) Agustus 2020 |
Sekilas
Tentang Pelindo Daya Sejahtera
PT. Pelindo Daya Sejahtera atau biasa disebut PDS
merupakan salah satu anak usaha dari PT. Pelabuhan Indonesia III (Persero)
dimana Pelindo III sendiri merupakan salah satu perusahaan BUMN teremuka di
Indonesia.
Keberadaan PT Pelindo Daya Sejahtera tidak lepas
dari komitmen manajemen PT Pelindo III dalam meningkatkan kesejahteraan tenaga
kerja. Manajemen PT Pelindo III menilai hal tersebut dapat terwujud
apabila tenaga kerja dikelola secara profesional. Atas dasar itu, PT
Pelindo III mendirikan anak perusahaan yang khusus bergerak di bidang alih
daya, yaitu PT Pelindo Daya Sejahtera (PT PDS).
Pendirian perusahaan dilakukan dengan cara
mengakuisisi PT Persada Jasa Utama (PT PJU), perusahaan milik Koperasi Pegawai
Pelindo III. Proses akuisisi dilakukan di depan notaris YATININGSIH, SH., MH
pada tanggal 19 Maret 2014 dan tertuang dalam Akta Pergantian Nama Perseroan
No.183. Peristiwa bersejarah tersebut akhirnya ditetapkan sebagai Hari Jadi PT
PDS.
Peluang
Kerja PT. Pelindo Daya Sejahtera (PTPDS)
Syarat
dan Ketentuan
Persyaratan
Umum
- Warga negara Indonesia (WNI);
- Berusia paling rendah 18 (delapan belas) tahun dan paling tinggi 30 (tiga puluh) tahun, untuk pelamar dengan kualifikasi khusus paling tinggi 50 (lima puluh) tahun, untuk pelamar dengan sistem PKWT, borongan, dan perorangan paling tinggi 60 (enam puluh) tahun;
- Bukan mantan karyawan PT Pelindo Daya Sejahtera kecuali yang berstatus sebagai karyawan pemborongan dan perorangan;
- Tidak berstatus sebagai suami atau istri pegawai perusahaan;
- Bukan mantan pegawai PT Pelabuhan Indonesia III (Persero) atau mantan karyawan anak perusahaan/afiliasi perusahaan yang diberhentikan karena bermasalah;
- Mempunyai pendidikan, kecakapan atau keahlian yang diperlukan;
- Sehat jasmani, rohani, dan berkelakuan baik.
Persyaratan
Khusus
- Pengalaman kerja;
- Keterampilan/keahlian tertentu;
- Syarat mutlak dan syarat-syarat lain yang diperlukan terkait dengan posisi pekerjaan yang ditawarkan.
Persyaratan
Administrasi
- · Surat lamaran yang ditandatangani oleh peserta.
- · Daftar riwayat hidup (CV).
- · Fotocopy KTP.
- · Pas Foto ukuran 4x6.
- · Fotocopy Ijazah terakhir dan Transkrip Nilai/ SKHU.
- · SKCK (masih berlaku).
- · Surat keterangan sehat, bebas NAPZA, dan tidak buta warna dari rumah sakit / puskesmas.
Ketentuan
Lain
- · Pengumuman tiap tahapan seleksi akan dicantumkan dalam situs-web ini, kelalaian tidak mengikuti perkembangan informasi menjadi tanggung jawab peserta.
- · Peserta tidak diperkenankan menghubungi Pantia Seleksi dalam kaitannya dengan proses seleksi. Jika terbukti, pantia berhak menggugurkan proses rekrutmen dan seleksi peserta terkait.
- · Hanya peserta yang lulus dalam setiap tahapan seleksi yang akan dipanggil untuk mengikuti proses selanjutnya.
- · Seluruh tahapan proses rekrutmen dan seleksi tidak dipungut biaya dalam bentuk apapun.
- · Seluruh biaya akomodasi, transportasi, kelengkapan administrasi, dan biaya pribadi yang dikeluarkan oleh semua peserta selama proses rekrutmen dan seleksi ditanggung oleh peserta.
- · Keputusan Panitia Rekrutmen dan Seleksi adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
- · Apabila di kemudian hari diketahui pelamar memberikan data/ keterangan tidak benar maka Panitia Rekrutmen dan Seleksi berhak membatalkan hasil seleksi.
Bagi anda yang tertarik dan ingin bergabung dengan
PT. Pelindo Daya Sejahtera (PDS), silahkan klik tautan dibawah ini
Informasi: PT. Pelindo Daya Sejahtera
Posting Komentar untuk "Lowongan Kerja Pelindo Daya Sejahtera Agustus 2020"
Informasi lebih lengkap dapat menghubungi kami di @FB Peluang Terkini