Gratis: Kelas Meracik Kopi Kota Bandung, Pendaftaran hingga 2 Desember 2020
Informasi Pelatihan "Kelas Meracik Kopi" (Foto: Instagram @kemenparekraf.ri) |
PeluangTerkini.com –
Informasi menarik bagi anda yang memiliki minat mengembangkan bisnis warung
kopi (warkop), kini Hadir kembali kelas meracik kopi untuk anda yang memiliki
minat pada dunia kopi dan ingin belajar mengenai pentingnya hak kekayaan
intelektual.
Untuk meningkatkan pemahaman Indikasi Geografis, mendukung
pengembangaan SDM di subsektor kuliner (kopi) terutama di daerah-daerah yang
potensial di bidang kopi ataupun memiliki Indikasi Geografis terdaftar, serta
mendukung program pariwisata untuk pengembangan destinasi, Deputi Bidang
Industri dan Investasi Kemenparekraf/Baparekraf melalui Direktorat Fasilitasi
Kekayaan Intelektual menyelenggarakan kegiatan:
"Penguatan Kekayaan Intelektual
Industri Kopi - Kelas Meracik Kopi"
Tanggal : 5 - 7 Desember 2020
Pukul : 11:00 WIB - Selesai
Tempat : (akan diinfokan pada peserta terpilih)
Dalam kegiatan ini selain belajar tentang kekayaan intelektual, anda juga dapat
belajar langsung dengan para ahli di bidang kopi untuk mencoba berbagai alat
dan mesin kopi serta berbagai tips dan trik usaha di bidang kopi.
Kegiatan ini terbatas hanya kepada 30 orang pendaftar yang lolos tahap seleksi.
HANYA peserta terpilih yang akan dihubungi lebih lanjut via whatsapp oleh
panitia pada tanggal 3 Desember 2020.
Setiap peserta wajib membawa kopi daerah setempat dalam bentuk roasted beans
minimal 100 gram dan green beans minimal 250 gram untuk keperluan praktik.
Link Pendaftaran:
Ayo daftarkan diri kalian di: bit.ly/KIKopiBandung
Batas Pendaftaran:
Batas akhir pendaftaran 2 Desember 2020
Yuk, jangan lewatkan kesempatan menarik ini!
Sumber: Instagram
@kemenparekraf.ri
Posting Komentar untuk "Gratis: Kelas Meracik Kopi Kota Bandung, Pendaftaran hingga 2 Desember 2020"
Informasi lebih lengkap dapat menghubungi kami di @FB Peluang Terkini