Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Gratis, Pelatihan Berbasis Kompetensi Tahap II BLK Ponorogo Tahun 2021

 

Informasi Pendaftaran Pelatihan Berbasis Kompetensi Tahap II BLK Ponorogo Tahun 2021
(Foto: Instagram @blk_ponorogo)

PeluangTerkini.com – Bagi anda yang ingin meningkatkan keterampilan atau skill pada masa Pandemi Covid-19 ini dan anda adalah warga Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur. Jangan lewatkan kesempatan mengikuti Pelatihan Berbasis Kompetensi (Pelatihan Kerja) Tahap II Tahun 2021 yang akan diadakan oleh Balai Latihan Kerja (BLK) Ponorogo. Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) Tahap II pada BLK Ponorogo dibuka dalam 2 gelombang. Pendaftaran untuk gelombang I mulai 31 Maret – 14  April 2021, sedangkan untuk gelombang 2 dibuka mulai 31 Maret – 21 April 2021.

Program Pelatihan

Adapun Program pelatihan kerja yang akan diadakan di BLK Ponorogo pada Pelatihan Berbasis Kompetensi Tahap II adalah sebagai berikut:

Gelombang I

  • Teknik Kendaraan Ringan
  • Pengoperasian Mesin Produksi

Gelombang 2

  • Teknisi Telephone Seluler
  • Teknisi Perawatan AC Residental
  • Pemasangan Jaringan Komputer
  • Tata Rias Pengantin dan Hantaran
  • Finishing Kayu
  • Teknisi Audio Video

Syarat Pendaftaran

Adapun syarat pendaftaran untuk masuk di BLK Ponorogo adalah:

  • Usia diatas 17 tahun dan sedang tidak bersekolah
  • Fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP) = 1 Lembar
  • Fotocopy Ijazah terakhir sebanyak 1 lembar

Waktu Pendaftaran

  • Gelombang 1: 31 Maret – 14 April 2021, Jadwal seleksi: 15 April 2021 di Aula UPT BLK Ponorogo
  • Gelombang 2: 31 Maret – 21 April 2021, Jadwal seleksi, akan diinformasikan lebih lanjut

Cara Pendaftaran

Datang langsung ke kios 3 In 1 UPT. BLK Ponorogo pada jam kerja dengan membawa persyaratannya dan wajib memakai masker

Adapun jam kerja UPT BLK Ponorogo adalah Senin – Jumat, Mulai pukul 08.00 – 14.00 WIB

Untuk Informasi lebih lanjut bisa datang langsung ke UPT BLK Ponorogo dengan alamat:

Jl. Ngudikaweruh, Ds Karanglo – Lor, Kecamatan Sukorejo, Kabupaten Ponorogo

Catatan

  • Seleksi dan pelatihan kerja ini nantinya akan memperhatikan protokol kesehatan
  • Tetap patuhi Protokol Kesehatan , pakai masker, cuci tangan sebelum masuk ruangan, dan tetap jaga jarak.
  • Selama proses pendaftaran. Pendaftar yg tidak memakai MASKER DILARANG MASUK KE AREA KANTOR UPT BLK PONOROGO. Demi mencegah penularan wabah COVID-19.

Sumber: Instagram @blk_ponorogo

 

 

Posting Komentar untuk "Gratis, Pelatihan Berbasis Kompetensi Tahap II BLK Ponorogo Tahun 2021"