Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Langkah-langkah Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Indonesia Kemdikbud Tahun 2021

 

Informasi Langkah-langkah Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Indonesia Kemdikbud Tahun 2021
(Foto: Instagram @puslapdik_dikbud)

PeluangTerkini.com – Informasi menarik bagi anda insan Pendidikan Indonesia, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan bersama dengan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) Kementerian Keuangan baru-baru ini telah meluncurkan Program  Beasiswa Pendidikan Indonesia Tahun 2021


Sekilas Tentang Beasiswa Pendidikan Indonesia

Program Beasiswa Pendidikan Indonesia (BPI) di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) adalah program beasiswa Pemerintah Indonesia berdasarkan amanat Dewan Penyantun LPDP (Lembaga Pengelola Dana Pendidikan) dan Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan yang dilaksanakan oleh Kemdikbud melalui Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan (Puslapdik) dan/unit-unit utama di lingkungan Kemdikbud yang didanai oleh LPDP.

Tujuan Program

  1. Beasiswa Pendidikan Indonesia bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan kompetensi sumber daya manusia Indonesia yang mendukung percepatan pembangunan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
  2. Mengoptimalkan pemanfaatan Dana Pengembangan Pendidikan Nasional (DPPN) yang ada di LPDP melalui pemberian beasiswa bergelar (degree) untuk jenjang pendidikan S1, S2 dan S3, dan non-gelar (non-degree) bagi Warga Negara Indonesia yang memenuhi persyaratan di perguruan tinggi terbaik di dalam negeri atau di luar negeri.

 

Langkah-langkah Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Indonesia Kemdikud Tahun 2021

Untuk lebih memudahkan pendaftaran, berikut langkah-langkah pendaftaran Beasiswa pendidikan Indonesia yang dilansir dari Instagram Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan Kemdikbud RI:

  1. Kunjungi website https://beasiswa.kemdikbud.go.id/
  2. Pilih jenjang Beasiswa yang ada di halaman website, kemudian pilih DAFTAR
  3. Pilih DAFTAR lagi untuk membuat akun (bagi yang belum memiliki akun)
  4. Silahkan lengkapi data di formulir pendaftaran (pastikan saudara mengisi email yang aktif dan melengkapi data dengan benar
  5. Jika sudah melengkapi formulir pendaftaran akun silahkan pilih DAFTAR
  6. Akun akan diverifikasi melalui email saudara yang diisi saat melakukan pendaftaran akun
  7. Silahkan cek email saudara untuk melakukan verifikasi akun, jika aktivasi berhasil saudara akan menerima pesan melalui email
  8. Jika berhasil di aktivasi silahkan kembali ke website https://beasiswa.kemdikbud.go.id/ kemudian pilih masuk untuk pendaftaran peserta Beasiswa
  9. Pastikan saudara telah menyiapkan dokumen persyaratan yang telah ditetapkan
  10. Silahkan lengkapi data di formulir registrasi, biodata dan mengunggah dokumen persyaratan (pastikan ukuran file dokumen tidak lebih dari 2 Mb untuk masing-masing dokumen dan memastikan data yang telah saudara isi sudah benar
  11. Jika saudara telah melengkapi formulir silahkan SUBMIT data
  12. Jika telah SUBMIT data, saudara akan diarahkan untuk mencetak kartu. Silahkan cetak kartu saudara
  13. Setelah itu, silahkan tunggu pengumuman di https://beasiswa.kemdikbud.go.id/
  14. Jika ada kendala pendaftaran, silahkan kunjungi https://helpdesk-beasiswa.kemdikbud.go.id/

Informasi lebih lanjut  mengenai langkah-langkah Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Indonesia Kemdikbud Tahun 2021 dapat diakses melalui instagram Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan Kemdikbud RI di @puslapdik_dikbud

Sumber: https://beasiswa.kemdikbud.go.id/ dan Instagram @puslapdik_dikbud

 

 

 

 

 

Posting Komentar untuk "Langkah-langkah Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Indonesia Kemdikbud Tahun 2021"