Pendaftaran Beasiswa Indonesian Modern Quiz (IMQ) Tahun 2021
Informasi Pendaftaran Beasiswa Indonesian Modern Quiz (IMQ) Tahun 2021 (Foto: Instagram @indonesianmodernquiz) |
PeluangTerkini.com –
Informasi menarik bagi adik-adik Pelajar jenjang SMP Sederajat dan SMA/SMK
sederajat yang sedang mencari informasi
tentang peluang Beasiswa, Kesempatan mendapatkan Beasiswa datang dari PT.
Mindscape Edukasi Indonesia melalui Program Beasiswa Indonesian Modern Quiz
(IMQ) Tahun 2021. Pendaftaran Beasiswa Indonesian Modern Quiz (IMQ) Tahun 2021 dibuka
mulai tanggal 11 – 25 Desember 2021.
Tentang Beasiswa
Indonesian Modern Quiz
Program Beasiswa Indonesian Modern Quiz (IMQ) merupakan
bantuan dana pendidikan berupa uang saku yang diberikan oleh PT. Mindscape Edukasi
Indonesia kepada peserta didik jenjang SMP sederajat dan SMA/SMK sederajat.
Kategori Beasiswa
Beasiswa Indonesian Modern Qiuz (IMQ) terbuka untuk seluruh
peserta didik dengan kategori:
- Siswa kelas 1 – 3 Jenjang SMP sederajat
- Siswa kelas 1 – 3 jenjang SMA/SMK sederajat
Persyaratan dan
Ketentuan
- Merupakan siswa/siswi aktif pada jenjang pendidikan SMP/Mts atau SMA/SMK sederajat di Indonesia
- Mendaftar secara online melalui : bit.ly/PendaftaranBeasiswaIMQ
- Mengikuti akun instagram @indonesianmodernquiz sebagai penggagas program Beasiswa ini
- Membagikan poster dengan caption minimal 3 group belajar
yang dapat diunduh melalui link: bit.ly/BerkasBeasiswaIMQ
- Tidak ada syarat khusus mengenai hasil akhir pendidikan formal, baik nilai maupun peringkat
Berkas Pendaftaran
Beasiswa Indonesian Modern Quiz (IMQ) membutuhkan berkas
administrasi pelamar sebagai berikut:
- Kartu pelajar/Dokumen yang menunjukkan bahwa merupakan siswa
- Sertifikat pendukung jika memiliki prestasi atau pengalaman organisasi
Fasilitas Beasiswa
- Uang saku Rp1.000.000 untuk kategori SMP/MTS/Sederajat dan Rp1.500.000 untuk kategori SMA/SMK/MA/Sederajat
- Sertifikat Penerima Beasiswa Tingkat Nasional
- Merchandise
Timeline Beasiswa
- Pendaftaran dan penyerahan Berkas: 11 – 25 Desember 2021
- Penjurian : 26 – 30 Desember 2021
- Pengumuman Penerima Beasiswa : 31 Desember 2021
Informasi lebih lengkap mengenai Pendaftaran Beasiswa Indonesian Modern Quiz (IMQ) Tahun 2021 dapat diakses melalui Instagram @indonesianmodernquiz
Sumber: Instagram @indonesianmodernquiz
Posting Komentar untuk "Pendaftaran Beasiswa Indonesian Modern Quiz (IMQ) Tahun 2021"
Informasi lebih lengkap dapat menghubungi kami di @FB Peluang Terkini