Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pendaftaran Program Beasiswa S2/Magister Ilmu Pangan Universitas Jenderal Soedirman Tahun Ajaran 2022/2023

 

Informasi Pendaftaran Program Beasiswa S2/Magister Ilmu Pangan Universitas Jenderal Soedirman Tahun  Ajaran 2022/2023
(Foto: Instagram @hutomowasisto)

PeluangTerkini.com – Informasi menarik bagi anda pemuda-pemudi Indonesia yang saat ini sedang mencari peluang untuk mendapatkan Beasiswa, saat ini sedang dibuka pendaftaran Program Beasiswa S2/Magister Ilmu Pangan di Universitas Jenderal Soedirman Tahun  Ajaran 2022/2023. Masa penerimaan dokumen paling lambat tanggal 20 Mei 2022.

Sekilas Tentang Program Beasiswa  Magister Ilmu Pangan di Universitas Jenderal Soedirman

Program Beasiswa  Magister Ilmu Pangan di Universitas Jenderal Soedirman adalah program beasiswa penuh kerjasama antara Dr. -Ing. Hutomo Suryo Wasisto dan Dr. Condro Wibowo.

Tujuan Beasiswa ini sebagaimana dikutip dari Instagram @hutomowasisto adalah memberikan kontribusi kepada masyarakat (khususnya petani dan pengusaha kecil menengah yang ada di daerah ) dengan melakukan penelitian bidang teknologi pangan menggunakan bahan baku lokal sehingga dapat meningkatkan umur simpan dan mencegah kerusakan bahan pangan.

Kewajiban

  • Bersedia menempuh studi di Program Magister Ilmu Pangan Universitas Jenderal Soedirman pada tahun ajaran 2022/2023 (mip.faperta.unsoed.ac.id)
  • Melaksanakan kewajiban akademis sesuai aturan di Program Magister Ilmu Pangan Universitas Jenderal Soedirman
  • Melakukan penelitian sesuai dengan tema biodegradable film/edible coating serta aplikasinya pada produk hasil pertanian dan pemanfaat sumber daya lokal sebagai bahan baku pembuatan biodegradable film/edible coating
  • Mengumpulkan laporan kemajuan setiap bulan
  • Menghasilkan publikasi pada jurnal internasional sedikitnya 2 artikel selama masa studi 2 tahun
  • Bekerja sama dengan sebuah start-up di bidang teknologi pangan

Persyaratan

  • Sudah menempuh studi di tingkat sarjana (S1) pada bidang teknologi pangan, teknik kimia, kimia, teknologi industri pertanian, teknik pertanian, atau yang berkaitan dengan topik penelitian dengan IPK minimal 3,25
  • Mempunyai motivasi diri sendiri yang tinggi, dituliskan pada motivation letter (maksimal 500 kata)
  • Mengirimkan CV terbaru, scanned ijazah S1 (atau bukti lulus), transkrip nilai S1, dan bukti kemampuan bahasa Inggris (sertifikat TOEFL/IELTS/Duolingo)
  • Summary/ringkasan tentang biodegradable film/edible coating serta aplikasinya pada produk hasil pertanian (maksimal 1000 kata)
  • Mempunyai kemauan dan kemampuan bekerja sama dalam tim untuk mengembangkan potensi lokal untuk start-up di bidang teknologi pangan
  • Bersedia melaksanakan semua ketentuan yang telah disepakati

Seleksi

  • Semua persyaratan diunggah pada link: bit.ly/BeasiswaMipUnsoed
  • Bukti pengumpulan berkas dikirimkan ke Dr. Condro Wibowo melalui email: condro.wibowo@unsoed.ac.id
  • Seleksi akan dilaksanakan dalam 2 tahap:
  • Seleksi dokumen
  • Wawancara bagi kandidat yang terpilih setelah tahap evaluasi dokumen

Dukungan

Beasiswa penuh untuk melaksanakan studi S2 di Program Studi Magister Ilmu Pangan Universitas Jenderal Soedirman yang meliputi:

  • Biaya pendidikan (SPP) selama 4 semester
  • Biaya hidup
  • Biaya penelitian
  • Fasilitas mengikuti seminar internasional
  • Fasilitas penerbitan artikel pada jurnal internasional bereputasi

Manfaat

  • Fasilitas dan bimbingan untuk publikasi hasil riset di jurnal internasional bereputasi
  • Adanya dukungan untuk melakukan program exchange/sandwich/internship ke universitas mitra di luar negeri
  • Adanya bantuan untuk mengikuti pelatihan dalam pengembangan diri
  • Potensi untuk beasiswa lanjut ke jenjang
  • S3 di universitas dalam maupun luar negeri
  • Tambahan kemampuan (soft skills) di bidang teknologi pangan dan start-up
  • Pendampingan pelaksanaan program ini dilakukan bersama dengan Dr.-Ing. Hutomo Suryo Wasisto

Tanggal Penting

  • Penerimaan dokumen maksimal pada tanggal 20 Mei 2022
  • Tahap wawancara (online atau offline) akan dilaksanakan pada awal bulan Juni 2022
  • Hasil akhir seleksi akan diumumkan pada akhir bulan Juni 2022

Informasi lebih lanjut mengenai Program Beasiswa S2/Magister Ilmu Pangan di Universitas Jenderal Soedirman Tahun Ajaran 2022/2023 dapat diakses pada Instagram @hutomowasisto

Sumber: Instagram @hutomowasisto

 

 

 

Posting Komentar untuk "Pendaftaran Program Beasiswa S2/Magister Ilmu Pangan Universitas Jenderal Soedirman Tahun Ajaran 2022/2023"