Pendaftaran Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) BPVP Bandung Barat Batch 1 Tahun 2023
Informasi Pendaftaran Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) BPVP Bandung Barat Batch 1 Tahun 2023 (Foto: Instagram @bpvpbandungbarat) |
PeluangTerkini.com
– Hai Sobat yang sedang mencari pelatihan gratis
dari Pemerintah di Tahun 2023, Kesempatan menarik bagi anda yang ingin
meningkatkan keterampilan berwirausaha ataupun mencari kerja dan anda berdomisili
di sekitar Bandung Barat, Provinsi Jawa Barat. Jangan lewatkan kesempatan
mengikuti Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) Batch 1 Tahun 2023 yang akan
diadakan oleh Balai Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BPVP) Bandung Barat/BLK
Lembang. Pendaftaran online dibuka mulai tanggal 11 – 22 Januari 2023. Kegiatan
ini bersifat Boarding dan Non Boarding serta dibiayai penuh dari Pemerintah
(dana APBN).
Program
Pelatihan
Adapun Program pelatihan kerja yang akan diadakan di BPVP Bandung Barat/BLK
Lembang pada Pelatihan Kerja Berbasis Kompetensi Batch 1 Tahun 2023 adalah
sebagai berikut:
Boarding
- Pengoperasian Traktor Pertanian
- Pengolahan Buah
- Pembesaran Ikan Catfish
- Pembudidayaan Sayuran Hidroponik
- Pembudidayaan Bibit Sayuran
Non
Boarding
- Pembudidayaan Jamur
- Pembudidayaan Sayuran Hidroponik
- Pembudidayaan Domba
- Pembuatan Roti Dan Kue
Fasilitas
Pelatihan
Boarding
- Asrama
- Makan & Minum (3x perhari)
- Modul & ATK Pelatihan
- Baju Seragam & Sepatu
- Uang saku
- Pengganti Biaya Transport keberangkatan dan kepulangan
- Sertifikat Pelatihan (Jika Lulus)
- Sertifikat Kompetensi (Jika Kompeten)
Non
Boarding
- Makan & Minum (1x perhari)
- Modul & ATK Pelatihan
- Baju Seragam & Sepatu
- Uang Saku
- Sertifikat Pelatihan (Jika Lulus)
- Sertifikat Kompetensi (Jika Kompeten)
Persyaratan
- Berusia minimal 17 tahun (memiliki E-Ktp)
- Tidak sedang menempuh pendidikan formal atau Tidak sedang bekerja
- Mendaftar di siap kerja (pelatihan.kemnaker.go.id)
- Sehat jasmani dan rohani
Timeline
Pendaftaran
- Pendaftaran Pelatihan : Rabu, 11 Januari S.d Minggu, 22 Januari 2023
- Pemilihan Jadwal Seleksi: Senin, 23 Januari 2023
- Seleksi Online Boarding: Selasa, 24 Januari 2023
- Seleksi Online Non Boarding: Rabu, 25 Januari 2023
- Wawancara : Kamis-Jumat, 26-27 Januari 2023
- Pengumuman Kelulusan: Sabtu, 28 Januari 2023
- Daftar Ulang : Senin, 30 Januari 2023
- Pembukaan Pelatihan : Selasa, 31 Januari 2023
Pendaftaran
Pendaftaran Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) Batch 1 Tahun 2023 pada BLK Lembang/BPVP Bandung Barat dilakukan secara online dan paling lambat tanggal 22 Januari 2023. Pendaftaran HANYA melalui ONLINE pada Aplikasi “SISNAKER” atau melalui tautan:
Setelah calon peserta pelatihan memiliki
akun, pendaftaran dapat dilakukan pada tautan berikut:
*PELATIHAN BOARDING*
(Diasramakan)
Pengoperasian Traktor
- Link pendaftaran : bit.ly/TRAKTOR_B_B1_2023
- Link pendaftaran : bit.ly/BUAH_B_B1_2023
- Link pendaftaran : bit.ly/CATFISH_B_B1_2023
- Link pendaftaran : bit.ly/HIDROPONIK_B_B1_2023
- Link pendaftaran : bit.ly/BIBIT_B_B1_2023
*PELATIHAN NON BOARDING*
(Tidak Diasramakan)
Budidaya Jamur
- Link pendaftaran : bit.ly/JAMUR_NB_B1_2023
- Link pendaftaran : https://bit.ly/HIDRO_NB_B1_2023
- Link pendaftaran : bit.ly/DOMBA_NB_B1_2023
- Link pendaftaran : bit.ly/ROTI_NB_B1_2023
Informasi lebih lanjut mengenai Pendaftaran
Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) Batch 1 Tahun 2023 pada BPVP Bandung
Barat atau BLK Lembang dapat diakses melalui akun instargram resmi BPVP Bandung
Barat di @bpvpbandungbarat atau berkunjung langsung ke kantor BPVP Bandung Barat/BLK Lembang di
Jalan Raya Tangkuban Perahu Km. 04 Lembang
Sumber:
Instagram @bpvpbandungbarat
Posting Komentar untuk "Pendaftaran Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) BPVP Bandung Barat Batch 1 Tahun 2023 "
Informasi lebih lengkap dapat menghubungi kami di @FB Peluang Terkini