Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM 3) Tahun 2023 Dibuka, Berikut Beberapa Hal yang Perlu Dipersiapkan!

 

Informasi Hal-hal yang perlu dipersiapkan pada Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PPM 3) Tahun 2023
(Foto: Instagram @ditjen.dikti)

PeluangTerkini.com – Apakah kamu seorang mahasiswa yang mendambakan Student Exchange (Pertukaran Pelajar) di Tahun 2023 ini? Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) akan segera membuka peluang bagi mahasiswa dibawah naungan Kemendikbudristek dari PTN atau PTS untuk mengikuti program Pertukaran Mahasiswa Merdeka pada Maret 2023 mendatang. Sembari menunggu dibukanya program tersebut, berikut hal-hal yang perlu kamu persiapkan! 

Mahasiswa Aktif Minimal Semester 3

Pertama-tama, pastikan kamu adalah mahasiswa aktif yang sedang menempuh semester 3 atau lebih. Di bawah dari itu, maka kamu harus bersabar untuk menjadi penerima beasiswa pertukaran ini karena sudah dipastikan kamu tidak akan lolos jika kamu masih berada di semester 1 atau 2 pada saat mendaftar.

Persiapkan Berkas-berkas yang Menjadi Syarat Pendaftaran

Beberapa berkas yang menjadi syarat untuk mendaftar, yaitu:

  • Surat izin orang tua/wali
  • Surat izin dari PT pengirim
  • Transkrip nilai (IPK minimal 2,8 dari skala 4,0)
  • Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  • Memiliki rekening pribadi, wajib BRI di luar wilayah Aceh, dan wajib BSI khusus wilayah Aceh (ini sangat perlu untuk kamu persiapkan dari jauh-jauh hari, karena apabila nantinya kamu terpilih sebagai salah satu awardee atau penerima beasiswa pertukaran tersebut kamu akan mendapat bantuan biaya yang tentunya akan dicairkan langsung ke rekening pribadimu) Ingat: tidak diperbolehkan menggunakan rekening orang tua/kerabat karena ini akan menjadi salah satu faktor terhambatnya proses pencairan dana. Hati-hati yah, karena sudah banyak yang mengalami kasus seperti ini!
  • BPJS kesehatan/KIS dan sudah vaksin covid-19 dosis 3 (syarat ini sangat dibutuhkan untuk meminimalisir kemungkinan terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan)

Segera menabung dari jauh-jauh hari

Menabung atau menyisihkan uang secukupnya sangat perlu ketika kamu memiliki keinginan untuk mengikuti program pertukaran tersebut, karena nantinya meskipun kamu mendapat bantuan dana dari pihak penyelenggara, pastinya akan ada saat dimana kamu butuh biaya lainnya seperti biaya mengunjungi tempat di luar dari daftar tempat yang sudah ditentukan, biaya membeli peralatan makan (piring sendok, dll) jika kamu tidak mau repot membawa jauh-jauh dari tempat asal selain itu kamu pasti berkeinginan untuk membawakan oleh-oleh untuk keluarga ataupun kerabat, dan biaya lainnya. Pasalnya, penyelenggara hanya menyiapkan dana berupa:

  • Bantuan biaya transportasi pulang-pergi (maks. 3 juta),
  • Biaya hidup dan akomodasi (1,2 juta/bulan),
  • Biaya kedatangan (600 ribu)
  • Asuransi kesehatan
  • Bantuan paket data internet (150 ribu) yang tidak dapat diuangkan, atau dalam kata lain, dikirim langsung dalam bentuk kuota data.
  • Bantuan Rapid Tes
  • Gratis jalan-jalan (ini khusus untuk mata kuliah Modul Nusantara yang tentunya menjadi salah satu mata kuliah spesial untuk para mahasiswa. Saat program berjalan, dosen dari PT penerima khusus mata kuliah tersebut sudah memetakan tempat-tempat yang akan dikunjungi)

Besaran biaya yang dihabiskan ketika program berjalan tentu akan berbeda-beda untuk tiap orang karena gaya hidup masing-masing orang tentu berbeda-beda sehingga biaya yang diperlukan juga akan beragam.

Riset PT (Perguruan Tinggi) Penerima

Me-riset masing-masing PT penerima juga menjadi salah satu hal penting, karena nantinya kamu akan dihadapkan pada pilihan untuk memilih PT mana yang hendak kamu targetkan dalam program Pertukaran Mahasiswa Merdeka. Pastikan kamu sudah mengumpulkan informasi terkait jurusan apa saja yang ada dalam PT tersebut dan apakah lingkungannya akan cocok denganmu. Tidak ada salahnya memilih PT di dalam pulau yang sangat ingin kamu kunjungi, tapi perhatikan apakah PT tersebut memiliki jurusan/prodi yang relevan dengan jurusanmu! Hal ini dikarenakan nantinya akan sangat berpengaruh pada keberlangsungan perkuliahanmu.

Sekian informasi yang perlu untuk diperhatikan, semoga kamu lolos di program Pertukaran Mahasiswa Merdeka Tahun 2023 ini!

Posting Komentar untuk "Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM 3) Tahun 2023 Dibuka, Berikut Beberapa Hal yang Perlu Dipersiapkan!"