Pendaftaran Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) BLK Kompetensi Jawa Barat Angkatan 4 Tahun 2023
PeluangTerkini.com
– Informasi
menarik bagi para pencari kerja yang ingin meningkatkan kompetensi keterampilan
kerja dan anda berdomisili sekitar wilayah jawa barat. Melalui Balai Latihan Kerja (BLK) Kompetensi Jawa Barat kembali
membuka kesempatan kepada anda untuk mengikuti Pelatihan Berbasis Kompetensi
(PBK) APBN Angkatan 4 Tahun 2023. Program pelatihan kerja yang diadakan oleh
BLK Kompetensi Jawa Barat kali ini hanya menyediakan 3 program pelatihan di
angkatan 4 ini salah satunya pelatihan Pengoperasian Mesin Bubut. Bagi kalian
yang berminat untuk mengikuti pelatihan kerja ini, jangan lupa persiapkan
persyaratan yang telah diperlukan sebelum anda mendaftar. Pendaftaran Pelatihan
Berbasis Kompetensi (PBK) APBN Angkatan 4 Tahun 2023 dibuka sampai tanggal 12
September 2023. Kegiatan pelatihan kerja ini secara gratis tidak dipungut biaya
dalam proses pendaftaran maupun selama masa pelatihan.Informasi Pendaftaran Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) BLK Kompetensi Jawa Barat Angkatan 4 Tahun 2023
(Foto: Instagram @blkkompetensi_jabar)
Program
Pelatihan/Kejuruan
Berikut ini kejuruan atau program pelatihan kerja yang diadakan oleh BLK Kompetensi Jawa Barat pada Pelatihan Kerja Berbasis Kompetensi (PBK)
APBN Angkatan 4 Tahun 2023 adalah sebagai berikut:
- Pengoperasian Mesin Bubut (260 JP)
- Operator Komputer Muda (260 JP)
- Perbaikan Body Kendaraan Ringan (240)
Persyaratan Umun
- Warga Negara Indonesia
- Memiliki KTP
- Berusia minimal 18 tahun
- Pendidikan minimal SMK / SMA / Sederajat
- Memiliki minat yang kuat mengikuti pelatihan
- Tidak sedang kuliah/mengikuti pendidikan lainnya
- Tidak memiliki riwayat penyakit berat dan/atau penyakit menular
- Bersedia berpenampilan dengan potongan rambut rapih maks. 1 cm
- Bersedia melaksanakan pelatihan di BLK Kompetensi (JL. KH. Agus Salim No. 206 Bekasi Timur)
Syarat Pendaftaran
- Memiliki email dan nomor telepon (Whatsapp) yang aktif
- Memiliki akun SIAPKerja (dapat mendaftar melalui https://siapkerja.kemnaker.go.id/)
- Scan KTP (Jenis file jpg, jpeg, png, pdf)
Fasilitas Yang Didapatkan
- Modul Pelatihan
- Seragam Pelatihan
- Tas dan Alat Tulis
- Makan 1x
Timeline Pendaftaran
- Pendaftaran online: 31 Agustus – 12 September 2023
- Seleksi Akademik: 14 September 2023
- Seleksi Wawancara: 18 - 19 September 2023
- Pengumuman: 21 September 2023
- Registrasi & Pelatihan: 25 September – 10 November 2023
(Foto: Instagram @blkkompetensi_jabar |
Pendaftaran
Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) APBN Angkatan 4 Tahun 2023 dibuka sampai
tanggal 12 September 2023. Pendaftaran ini dilakukan secara online melalui link
pendaftaran:
Informasi lebih lanjut
mengenai Pendaftaran Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) APBN Angkatan 4 Tahun 2023
Pada BLK Kompetensi Jawa Barat dapat diakses melalui akun Instagram @blkkompetensi_jabar
Sumber: Instagram @blkkompetensi_jabar
Posting Komentar untuk "Pendaftaran Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) BLK Kompetensi Jawa Barat Angkatan 4 Tahun 2023"
Informasi lebih lengkap dapat menghubungi kami di @FB Peluang Terkini